Realisasi Penerimaan Pajak RI Hingga Februari Turun 30% Jadi Rp187,8 Triliun
Thursday, March 13, 2025       12:09 WIB

Ipotnews - Realisasi penerimaan pajak nasional hingga Februari 2025 mengalami penurunan 30% dibandingkan Februari 2024.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan pendapatan negara hingga akhir Februari 2025 mencapai Rp316,9 triliun. Khusus pajak, realisasinya sebesar Rp187,8 triliun.
"Penerimaan pajak Rp187,8 triliun atau 8,6% dari target," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam konferensi pers APBNKita, secara hybrid, Kamis (13/3).
Pendapatan negara hingga Februari terkontraksi hingga 21,48%. Kontraksi ini jauh lebih besar dibandingkan tahun lau yang hanya 4,52%.
Kontraksi terbesar ada di penerimaan pajak. Data Kemenkeu menunjukkan penerimaan pajak hingga Februari 2025 terkontraksi 30%. Angka ini jauh lebih besar dibandingkan tahun lalu yang hanya terkontraksi 3,93%.
Sementara itu, penerimaan kepabeanan dan cukai masih tumbuh 2,14%.
Penerimaan Negara Bukan Pajak ( PNBP ) hanya Rp 76,4 triliun atau hanya anjlok 4,15%.
Belanja negara dalam dua bulan pertama adalah Rp348,1 triliun atau 9,6% dari target APBN . Pemerintah pusat menghabiskan Rp211,5 triliun dan transfer daerah Rp136,6 triliun.
"Defisit APBN hingga akhir Februari Rp31,2 triliun, masih dalam target design APBN 2,53% PDB," ungkap Sri Mulyani.
(Adhitya)

Sumber : admin