Harga Emas Antam Meroket Dekati Rp950 Ribu per Gram
Thursday, September 29, 2022       09:15 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Harga emas PT Aneka Tambang (Persero) Tbk () alias Antam berada di level Rp942 ribu per gram pada Kamis (29/9) ini. Harga emas tercatat naik Rp10.000 dari perdagangan sebelumnya, yaitu Rp932 ribu per gram.
Begitu juga dengan harga pembelian kembali (buyback) yang naik Rp15.000 ke level Rp811 ribu per gram.
Berdasarkan data Antam, harga jual emas berukuran 0,5 gram senilai Rp521 ribu, 2 gram Rp1,8 juta, 3 gram Rp2,71 juta, 5 gram Rp4,48 juta, 10 gram Rp8,91 juta, 25 gram Rp22,16 juta, dan 50 gram Rp44,24 juta.
Kemudian, harga emas seberat 100 gram senilai Rp88,42 juta, 250 gram Rp220,76 juta, 500 gram Rp441,32 juta, dan 1 kilogram Rp882,6 juta.
Harga jual emas tersebut sudah termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 atas emas batangan sebesar 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak ( NPWP ). Sedangkan, pembeli yang tidak menyertakan NPWP dikenakan potongan pajak lebih tinggi sebesar 0,9 persen.
Sementara itu, harga emas di perdagangan internasional berdasarkan acuan pasar Commodity Exchange COMEX melemah 0,28 persen menjadi US$1.665,4 per troy ons. Begitu juga dengan harga emas di perdagangan spot yang melemah 0,16 persen ke US$1.657,33 per troy ons pagi ini.
Analis DCFX Lukman Leong memproyeksi harga emas internasional melemah hari ini setelah naik tajam akibat Bank of England (BoE) yang melakukan pembelian obligasi di pasar.
Kenaikan harga emas semalam diperkirakan tidak akan berlanjut karena investor menanti data inflasi indeks harga belanja personal (PCE) Amerika Serikat yang diperkirakan meningkat.
"Ini akan mengakibatkan kembalinya kekhawatiran pada kenaikan suku bunga agresif The Fed," ujarnya kepada CNNndonesia.com.
Hari ini, Lukman memproyeksi harga emas internasional berada dalam rentang support US$1.635-US$1.676 per troy ons.

Sumber : CNNINDONESIA.COM

berita terbaru
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:42 WIB
Indonesia Market Summary (25/04/2024)
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:33 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham FOLK, Beli dan Jual
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:27 WIB
Pemanggilan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan BRIS
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:22 WIB
Pemanggilan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan WTON
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:19 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of NIKL
Thursday, Apr 25, 2024 - 16:58 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham BJBR, Beli
Thursday, Apr 25, 2024 - 16:27 WIB
Pemanggilan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan RALS
An error occurred.