Emiten Cat Hermanto Tanoko (AVIA) Caplok 16,67 Persen Saham Perusahaan Lem Dextone
Saturday, March 15, 2025       11:06 WIB

IDXC hannel - Emiten cat merek Avian milik konglomerat Hermanto Tanoko, PT Avia Avian Tbk () mencaplok 16,67 persen saham perusahaan lem, PT Dextone Lemindo.
Aksi korporasi ini dilakukan melalui penerbitan saham baru Dextone yang diambil alih oleh Avian pada 13 Maret 2025 dengan nilai transaksi Rp275,84 miliar.
Melalui penyertaan saham tersebut, Avian dapat mengembangkan industri perekat dengan mendistribusikan produk-produk Dextone melalui entitas anak perseroan, PT Tirtakencana Tatawarna.
"Akuisisi Dextone untuk pengembangan kegiatan usaha dan portofolio, produk Perseroan di sektor industri perekat/lem," tulis manajemen Avian dalam keterbukaan informasi BEI, Jumat (14/3/2025).
Manajemen memastikan, transaksi tersebut bukan merupakan transaksi afiliasi maupun material dan tidak berdampak negatif terhadap kelangsungan usaha Avian.
Setelah akuisisi tuntas, pemegang saham Dextone Lemindo berubah menjadi PT Sinar Panca Kencana dengan kepemilikan 66,66 persen, PT Ksatria Artha Sentosa sebesar 16,67 persen dan Avia Avian memegang 16,67 persen.

Sumber : idxchannel.com
An error occurred.